Rabu, 14 Desember 2011

Trip to Mbah Maridjan's Home

Kira-kira satu bulan yang lalu aku bersama keluarga jalan-jalan ke Jogja dan mampir kerumah Alm. Mbah Maridjan, juru kunci merapi yang terkenal dengan slogan ROSO itu. Rumah mbah Maridjan terletak di desa Kinahrejo, di lereng gunung merapi. Setelah nyasar beberapa kali akhirnya sampai juga di desa Kinahrejo.

Sejauh mata memandang, yang ada hanya bukit gersang dan sisa-sisa yang terkena lahar merapi, sempat merinding pas liat pemandangan disana. 


Ternyata kita belum sampai di rumah mbah Maridjan, untuk bisa samapi ke rumah mbah Maridjan kita harus berjalan kaki menaiki bukit sejauh kira-kira 1km, bisa kebayang kan gimana capeknya? untuknya jalan udah di aspal, coba kalau masih batu-batu gitu, serem. Sebenarnnya ada alternatif lain kalau kita nggak mau capek, yaitu naik ojek dengan ongkos Rp 10.000. Itu cuma naik hlo ya, kalau mau nturun ya bayar lagi Rp 10.000. Biar lebih bisa menikmati perjalanan akhirnya keluargaku memutuskan untuk jalan kaki aja, ya sekalian ngurangin lemak :D Terus gimana dengan nasib mobil kami? tenang disana sebelum spanduk "Selamat datang di desa Kinahrejo" itu ada sebuah lahan luas yang dijadikan tempat parkir. Nah disana lah kendaraan pribadi di parkir. Di sepanjang jalan menuju rumah mbah Maridjan banyak para penjual kaki lima yang sebagian besar menjual makanan atau minuman dan souvenir-souvenir yang berbau merapi dan mbah Maridjan. 

 



Akhirnya setelah perjalan yang m-e-l-e-l-a-h-k-a-n sampailah kita di rumah mbah Maridjan. Awalnya aku mengira kalau rumahnya masih utuh, eh ternyata hanya tinggal puing-puingnya saja, seperti yang ada di gambar. 




 Ini fotoku bersama saudara dan istri mbah Maridjan. Istri mbah Maridjan membuka warung di dekat puing-puing rumahnya dulu, dia menghidupi diri dengan membuka warung itu dan menjual souvenir-souvenir tentang merapi dan suaminya. Ketabahan dan kesederhanaanya dalam menghadapi cobaan hidup patut ditiru. salut !

Bisa dibayangkan betapa mengerikannya pada saat merapi meletus, laharnya menyapu apa saja yang dilewatinya. Disaat semua orang panik menyelamatkan diri sendiri dan harta benda, mbah Maridjan dengan gagah berani tetap setia menemani sang merapi. Mbah Maridjan sosok pahlawan dengan penuh kesederhanaan. Setia mengabdi menjaga warisan Ibu Pertiwi. Terimakasih mbah Maridjan :)

Selasa, 13 Desember 2011

Last Christmas

Love this song !! SHINee sukses banget nyampein pesan yang ada di lagu ini.Nggak bosan dengerin lagu ini berulang-ulang kali. Hope you enjoy it :)

Selasa, 08 November 2011

POPULAR VS NERD


Popular nggak selamannya enak, jadi nerd pun pasti ada enaknya juga. Lets check this out!
Mr/Ms Popular
Setiap kamu, semua orang pasti bakal respect sama kamu, mulai dari senyum, menyapa. Semua orang pengen jadi teman kamu. Cewek/cowok pun ngantri pengen dekat sama kamu. Pokoknya everybody know who you are. Cool!

Why it’s cool to be popular
● It starts from yourself. Confidence is one thing you cant buy anywhere! Menjadi orang yang populer otomatis membuat kita jadi orang yang pede. Akibatnya? We see sky as the limit and nothing is imposible.
● Kalau orang yang tidak kita kenal pun merasa dekat dengan kita, pastinya memudahkan untuk mendapatkan apapun yang kita mau. Mau pinjam catatan ke teman paling pintar di sekolah pun nggak masalah.
Bosan ataupun jomblo bukan masalah bagi orang-orang yang populer. Ya iyalah, secara punya banyak teman, satu sekolah tahu kelebihanmu, jadi kenapa harus takut sendirian?      
But it sucks when...
● Semua orang memperhatikan tingkah kita, salah ucap atau melakukan sesuatu sedikit saja kita bisa jadi bulan-bulanan gosip haters. Capeknya harus jaim dan nggak bisa jadi sendiri!
● Sibuk? Pastinya! Mana bisa jadi populer kalau nggak aktif dalam berbagai kegiatan. Kita harus menyenangkan banyak orang agar mereka tetap menyukai kita dan kita tetap populer. Bahkan kadang terpaksa menghadiri acara yang sebenarnya kita nggak terlalu suka, kita kudu jaim all the time.
● Sering dengar banyak hubungan cinta artis yang gagal? Sang pasangan tidak bisa menangani ketenaran artis tersebut. Jangan kira ini bisa nggak terjadi sama kamu ya..
Memang enak kalau pasangan kamu harus jadi kambing congek sementara kamu melayani para “fans” di sekolah? Pasti rasanya nggak nyaman buat pasangan kamu. Dan umpama posisi di balik, kamu juga ogah ngalamin hal yang sama pastinya.

Hey, nerd!
Nggak mau peduli apa pendapat orang lain tentang kamu? Bebas ngelakuin apa aja tanpa peduli pendapat orang lain, asik juga jadi nerd!

Care Free Nerd
● Hidup apa adanya dan nggak usah capek-capek memenuhi ekspektasi orang lain. Hidup santai karena tidak mengejar popularitas.
● Karena boleh dibilang invisible, begitu seorang nerd bikin kesalahan, efeknya pun sangatlah kecil dibanding bila dilakukan oleh orang yang populer.
● Nerd is holding her own remote control. Beda banget sama si populer yang harus capek-capek mengikuti gaya dan keinginan posse-nya.

● Sedih juga ya kalau liat foto temen-temen lagi hangout dan kita nggak ada di situ. It hutrs!
● Gosip ini itu baru nyampe di telinga kita saat udah basi. Ya begitu deh nasibnya kalau punya teman nggak lebih dari jumlah jari-jari tangan
● “Hey, saya hidup dan bernafas lhooo!
Haloo...” begitu mungkin isi hati nerd yang pengen banget orang-orang keren nan populer menoleh padanya.

Pada akhirnya, di kelompok manapun kamu berada, entah geng populer ataupun geng nerdy, selama kamu masih menghargai orang lain dan diri sendiri, semua pasti akan baik-baik saja dan yang paling penting adalah tetap jadi diri sendiri!

Kamis, 27 Oktober 2011

SENANDUNG MAAF – WHITE SHOES & THE COUPLES COMPANY




Senandungkan lagu ini
atas rindu di hati
berlutut dilantai bumi
bersedih menyepi
Toreh kisah, senandung kasih
Maafkan Tuan… aku berjanji
Tak mau menuai murka
untukmu oh.. kawan
berbisik didalam hati
kumohon maafkan
Berbagi peluh, menuju cita
Daku membasuh keringat duka
Merpati diatas dahan
menyusun sarangnya
Kukembalikan hatimu
seperti semula
Menghapus kelabu, langit jingga
Meniti lagu, menyemat suka
Gelombang nestapa…
Gelombang nestapa…
Gelombang nestapa kuharap sirna…
Oh..
Gelombang nestapa…
Gelombang nestapa…
Gelombang nestapa kuharap sirna…
[Lagu & Lirik: Aprilia Apsari, 2005]
[Aransemen Musik: White Shoes & The Couples Company]